Suami Meninggal Karena Stroke,Dalam Kondisi Fisik Tak Sempurna Bu Nilah harus Berjuang Hidupi 2 Anak Yatimnya
ibu mana yang tega membiarkan anaknya berhari-hari tak makan nasi.Ibu Nilah ( 37 ) dalam keterbatasan fisik sejak lahir harus tetap berjuang demi kedua anaknya yang masih membutuhkan perhatian.
Terasa berat bagi Bu Nilah harus berjuang sendiri setelah kepergian suaminya karena menghadap Illahi.
Bu Nilah tidak bisa mengerjakan pekerjaan yang terlalu berat. Pekerjaan satu-satunya yg masih bisa dilakukan Bu Nilah adalah Sebagai buruh tanam padi, itu pun kalau ada tetangga yg menyuruhnya .
Ditengah Hujaman lumpur, Bu Nilah susah payah menyeret kakinya yang pincang. Upah yang didapat tak seberapa. Ia bekerja dari pagi hingga sore hari tiba, anak-anak ia titipkan ditetangga.
Dari Ibnu Abbas r.a. bahwa Nabi SAW bersabda: "Barang siapa yang memberi makan dan minum seorang anak yatim diantara kaum muslimin, maka Allah akan memasukkannya kedalam Surga, kecuali dia melakukan satu dosa yang tidak diampuni"
#PejuangKebaikan, Besar harapan Bu Nilah untuk memberikan kehidupan yang lebih layak untuk kedua anak yatimnya.
Sumber: kompastimes.site